-->

Pilihan jenis sepatu pria yang perlu kamu tahu!

Pilihan-jenis-sepatu-pria-yang-perlu-kamu-tahu

Seperti halnya para wanita, sepatu merupakan salah satu item yang penting untuk menunjang fasion. kebutuhan sepatu yang dulunya hanya untuk aktivitas tertentu, kini telah bergeser menjadi barang wajib untuk aktivitas diluar, meskipun hanya sekedar jalan santai. penggunaan sepatu mampu membuat pria terkesan lebih rapi dan sopan dibandingkan hanya menggunakan sandal.

dengan kebiasaan masyarakat ini, maka muncul berbagai jenis sepatu yang memiliki model serta penggunaan yang berbeda. dari bahan, hingga spesifikasi model dirangcang sedemikian rupa disesuaikan dengan fungsinya. bukan hal yang aneh jika seorang pria zaman sekarang bisa memiliki koleksi beberapa jenis sepatu untuk menunjang penampilannya.

meski untuk sepatu pria berkualitas premium tidaklah murah, namun kaum pria bisa memanfaatkan momen untuk mendapatkan harga yang lebih rendah. umumnya di hari besar seperti ramadhan banyak sekali brand-brand sepatu ternama yang memberikan promo diskon. kamu juga tidak perlu update promo di pusat perbelanjaan, tetapi kamu juga bisa belaja melalui marketplace atau via online. salah satunya di JD.ID. 
 

Jenis-Jenis sepatu pria yang tren di pasaran 

 

1. Boots 

sepatu boots merupakan salah satu jenis sepatu yang sedang menjadi incaran pria. jenis sepatu yang dikenal sejak dahulu ini tetap mampu mengikuti selera zaman. sepatu boots memiliki tampilan khas yakni memiliki ukuran yang lebih tinggi hingga pergelangan kaki. umumnya sepatu jenis ini cocok jika dipadukan dengan celana jeans dan kemeja. dengan memakai sepatu yang identik dengan koboi ini, penampilan pria akan terlihat lebih maskulin. 
 

2. sneakers 

sneakers menjadi salah satu sepatu favorit dan cukup digemari oleh anak muda. sepatu yang berbahan kanvas dan dilengkapi sol yang elastic ini ternyata dulunya banyak digunakan sebagai sepatu oleh raga. namun semakin berkembangnya zaman sneaker bergeser menjadi sepatu pria casual namun juga terkesan sporty 
 

3. loafers 

ada yang unik dari sepatu jenis loafers. modelnya yang sekilas hampir menyerupai sepatu slip on namun berbahan kulit seperti pantovel. meski terlihat membingungkan antara sepatu formal atau nonformal, namun rupanya menjadi kelebihan tersendiri. sepatu ini cocok digunakan meski dalam kondisi santai mampun untuk kegiatan formal. 
 

4. pantofel 

jenis sepatu ini cukup familiar bagi kebanyakan orang. sepatu pantofel umumnya menjadi sepatu wajib terlebih bagi pria yang bergelut dengan aktivitas formal seperti kerja, seminar, dan lainnya. sepatu berbahan dasar kulit ini memiliki tampilan mengkilap sehingga menimbulkan kesan rapid dan formal saat digunakan. 
 

5. slip on 

slip on merupakan salah satu jenis sepatu casual pria yang sedang popular di kalangan anak muda saat ini. modelnya yang simple dan tanpa menggunakan tali ini membuat lebih nyaman untuk aktivitas santai. model slip on awal mulanya mengambil referensi dari sepatu Indian, moccasin. kemudian dimodifikasi lebih modern oleh salah satu perancang asal norwegia. 
 

6. oxford 

dari segi tampilan dan bahan secara sekilas hampir serupa dengan sepatu pantofel. hanya saja yang membedakan adalah sepatu oxford dilengkapi dengan tali. sepatu yang mulanya lahir di skotlandia ini dikenal dengan nama barmorals. umumnya sepatu oxford digunakan oleh para professional untuk acara formal. 
 

7. monktrap 

satu lagi jenis sepatu formal yakni monktrap. sepatu ini berbahan dasar kulit, memiliki tampilan mengkilat serupa dengan pantovel dan oxford. hanya saja sepatu ini tidak memiliki tali, namun dilengkapi dengan kunci penguat. dengan model ini, sepatu monkarp mampu memberikan kesan formal, namunlebih santai dan sederhana. 
 

8. brogue 

tampilan sepatu brogue cukup unik jika dibandingan dengan jenis sepatu pria lainnya. sepatu ini muncul pertama kali di irlandia dan skotlandia, namun namanya sendiri di ambil dari bahasa norwegia yang berarti penutup kaki. sepatu brogue berbahan dasar kulit mengkilat namun memiliki lubang-lubang yang disebut sebagai broguing.

Pilihan jenis sepatu pria yang perlu kamu tahu!